Penyakit Batu Ginjal

Batu ginjal adalah batu yang terdapat dimana saja dalam saluran kemih. Batu yang sering dijumpai tersusun dari kristal-kristal kalsium.

Penyakit batu ginjal dapat disebabkan oleh meningkatnya pH urin (mis: batu kalsium karbonat), atau penurunan pH urin (batu asam urat). Konsentrasi bahan-bahan pembentuk batu tertentu yang tinggi dalam darah atau urin serta kebiasaan makan atau obat tertentu juga dapat merangsang terbentuknya batu. Segala sesuatu yang dapat menghambat aliran urine dan menyebabkan satatis(tidak ada pergerakan) urin, meningkatkan kemungkinan terbentuknya batu.

Batu kalsium biasanya terbentuk bersama oksalat atau fospat sering menyertai keadaan yang menyebabkan resorpsi tulang, termasuk imobilisasi dan penyakit ginjal. Batu asam urat sering menyertai penyakit gout.

Gambaran Klinis

-Nyeri yang bersifat kolik (ritmik), terutama bila batu terletak di ureter atau dibawahnya. Nyeri mungkin hebat. Lokasi nyeri tergantung pada letak batu.

-Batu di ginjal itu sendiri kemungkinan asimptomik kecuali batu tersebut telah menyebabkan destruksi atau timbul infeksi.

-Hematuria (urin mengandung darah) yang disebabkan oleh iritasi dan cedera struktur ginjal.

-Penurunan pengeluaran urin apa bila terjadi obstruksi aliran.

-Pengenceran urin, apabila terjadi obstruksi aliran, karena kemampuan ginjal untuk memkatkan urin terganggu oleh pembengkakan yang terjadi disekitar kapiler peritubulus.

Perangkat Diagnostik

-Pemeriksaan laboratorium (darah dan urin) untuk memriksa bahan pembentuk batu.

-Radiografi, ultrasound atau urografi intravena untuk menentukan lokasi batu.

Penatalaksanaan

-Peningkatan asupan cairan untuk memperlancar aliran urin dan membantu mendorong batu.

-Mengurangi makanan yang dapat membentuk batu, bila kandungan batu telah teridentifikasi.

-Mengubah pH urin untuk meningkatkan pemecahan batu.

-Terapi gelombang kejut (litotripsi), ekstrakorperal, terapi laser untuk memecah batu.

-Pembedahan atau menempatkan slang disekitar batu untuk mengatasi obstruksi.

DOWNLOAD

1 komentar:

terima kasih, tulisannya sangat membantu

Posting Komentar

Jangan Lupa Kasih Komentar Yah,,Teman

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More